Pesawat F-16 Amankan Udara Ibukota
JAKARTA (Pos Kota) – Selama 10 hari dari tanggal 19 sampai 28 Maret pesawat tempur F-16/Fighting Falcon dari Skadron Udara 3 Lanud Iswahjudi berada di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta dipimpin langsung oleh Komandan Skadron Udara 3, Letkol Pnb Ali Sudibyo. Kedatangan pesawat tempur ini untuk melaksanakan misi pengamanan udara Ibukota dan sekaligus persiapan kegiatan HUT ke-66 TNI Angkatan Udara.
Selain pengamanan udara Ibukota, pesawat tempur F-16/Fighting Falcon tersebut juga melaksanakan Operasi Pertahanan Udara Tangkis Petir, Hanud Kilat, Hanud Cakra serta Kalibrasi.
(pentak lanud halim/sir)
Teks Gbr- Dua pesawat tempur F-16 Fighting Falcon sedang taxy menuju ujung landasan untuk siap tinggal landas mengamankan udara Ibukota Jakarta. (pentak Lanud Halim)
0 komentar
Write Down Your Responses