Remaja Turki Berhasil Ubah Pisang Menjadi Plastik



Headline

IWashington - Seorang remaja Turki berhasil ubah pisang menjadi plastik. Seperti apa?

Diwartakan Al-Arabiya, Elif Bilgin menggunakan kulit pisang sebagai pengganti plastik berbahan petroleum.

Pelajar berusia 16 asal Istanbul itu menghabiskan waktu dua tahun untuk menyempurnakan pembuatan bioplastik dari kulit pisang, yang dapat digunakan untuk pelapis kabel listrik.

Atas usahanya tersebut Bilgin memenangkan penghargaan 'Science in Action' dari Scientific American.

Di penelitiannya, Bilgin mendeterminasi bahwa sisa-sisa makanan seperti kulit mangga dan pisang dapat digunakan untuk membuat bioplastik.

"Bagi saya, proyek ini bisa menjadi solusi potensial terhadap meningkatnya polusi dunia yang diakibatkan oleh plastik," ungkap Bilgin.

"Hal ini juga berarti bahwa saya juga dapat mengubah dunia," ujarnya. [ikh]

, ,

0 komentar

Write Down Your Responses